Anggota Komisi VI DPR Dukung Rencana Bahlil Susun Raodmap Perluasan Hilirisasi

Intan Fauzi, Anggota DPR RI Fraksi PAN

Kamis, 19 Januari 2023 – 20:03 WIB

VIVA Nasional – Anggota Komisi VI DPR RI Intan Fauzi menyambut baik rencana Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia dalam menyusun roadmap perluas hilirisasi yang rencananya membidik target peluang investasi US$ 545,3 Miliar Hingga Tahun 2035.

Komisi VI disampaikan akan meminta penjelasan secara utuh kepada Menteri Investasi Bahlil Lahadalia terkait hal tersebut.

“Kami sudah mendengar adanya rencana itu, pada prinsipnya kami di Komisi VI mendukung langkah Pak Bahlil, sepanjang tujuannya adalah untuk kesejahteraan masyarakat,” terang Intan Fauzi, dalam keterangannya kepada wartawan, Kamis 19 Januari 2023.

Ilustrasi smelter nikel.

Menurutnya, program hilirisasi sumber daya alam Menteri Investasi Bahlil Lahadalia dengan menyasar berbagai sektor memang dapat mempercepat atau mengakselerasi pertumbuhan ekonomi. Selain itu juga dapat memberikan nilai tambah sebesar-besarnya bagi bangsa dan negara. 

“Dengan adanya program hilirisasi, ke depan pemerintah harus memastikan pelaksanaannya dilapangan agar tidak ada lagi ekspor bahan mentah, tetapi kita mengekspor produk jadi. Paling tidak, mnimal produk setengah jadi,” kata politisi PAN tersebut.

Ditekankan Intan Fauzi, strategi hilirisasi yang tengah disusun Menteri Investasi, pelaksanaannya harus benar-benar dikawal dan diawasi dengan baik. Sehingga dapat memberikan manfaat lebih bagi negara. Khususnya dalam hal ini adalah serapan tenaga kerja, keberadaan industri hilir berdampak pada pendapatan negara dalam bentuk pajak dan meningkatkan devisa.

Halaman Selanjutnya

“Jadi tidak sekedar konsep, tetapi implementasinya juga harus benar-benar dilaksanakan. Sesuai dengan tujuan awal disusunnya strategi hilirisasi dibidang sumber daya alam,” tegas Intan.

img_title

Sumber: www.viva.co.id