Kalau Orang Tak Percaya, Semoga Tidak Terjadi ke Istrinya

Ferdy Sambo Sidang Lanjutan Pembunuhan Brigadir J

Kamis, 22 Desember 2022 – 13:24 WIB

VIVA Nasional – Terdakwa Ferdy Sambo angkat bicara soal hasil pemeriksaan soal pelecehan seksual Putri Candrawathi  yang disampaikan saksi ahli psikologi forensik dari Asosiasi Psikologi Forensik (Apsifor) Indonesia, Reni Kusumowardhani.

Dalam kesaksiannya, Reni mengatakan cerita mengenai peristiwa pelecehan seksual yang dialami Putri Candrawathi di Magelang patut dipercaya kelayakannya.

“Iya itukan sudah disampaikan di persidangan, bahwa keterangan psikolog sudah jelas ada peristiwa di Magelang, perkosaan terhadap istri saya,” kata Sambo kepada wartawan di ruang sidang 1, Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis, 22 Desember 2022.

Sambo tidak ambil pusing terhadap pihak-pihak yang tidak mempercayai peristiwa pelecehan seksual istrinya. Ia hanya berdoa, agar pihak yang tidak mempercayai pelecehan seksual itu tidak pernah mendengar anggota keluarganya atau istrinya menjadi korban.

Ferdy Sambo merespons pernyataan ahli poligraf yang menyatakan dirinya bohong

Ferdy Sambo merespons pernyataan ahli poligraf yang menyatakan dirinya bohong

“Kalau ada orang yang tidak percaya, ya saya berdoa itu (pelecehan seksual) semoga tidak terjadi pada istri atau keluarganya,” tandasnya.

Diberitakan sebelumnya, salah satu ahli yang dihadirkan Jaksa Penuntut Umum (JPU) mengatakan bahwa keterangan Putri Candrawathi terkait adanya dugaan pelecehan seksual yang dilakukan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J di Magelang, Jawa Tengah patut dipercayai kelayakannya.

Sumber: www.viva.co.id